Pengertian Akuntansi
Akuntansi berasal dari kata asing accounting yang artinya dalam bahasa indonesia adalah menghitung atau mempertanggungjawabkan. Akuntansi digunakan di hampir seluruh kegiatan bisnis di seluruh dunia untuk mengambil keputusan sehingga disebut sebagai bahasa bisnis. Secara umum akuntansi adalah kumpulan prosedur-prosedur untuk mencatat, mengklasifikasikan, mengikhtisarkan, dan melaporkan dalam bentuk laporan keuangan. Berikut ini adalah pengertian akuntansi yang lainnya :
Akuntansi, Pengertian Akuntansi, Fungsi, dan Bidang Akuntansi, [online], (http://ilmuakuntansi.web.id/pengertian-akuntansi-fungsi-dan-bidang-akuntansi/ ,diakses tanggal 1 Oktober 2012)
Indahf, Pengertian dan Definisi Akuntansi, [online], (http://carapedia.com/pengertian_definisi_akuntansi_info2032.html ,diakses tanggal 1 Oktober 2012)
- Menurut Amin W, Akuntansi adalah suatu aktivitas jasa (mengidentifikasikan, mengukur, mengkalsifikasikan dan mengikhtisarkan) kejadian atau transaksi ekonomi yang menghasilkan informasi kuantitatif terutama yang bersifat keuangan yang digunakan dalam pengambilan keputusan.
- Menurut Abubakar. A & Wibowo, Akuntansi adalah proses identifikasi, pencatatan dan komunikasi terhadap transaksi ekonomi dari suatu entitas/perusahaan.
- Menurut Kam, Akuntansi adalah suatu seni pencatatan dari transaksi-transaksi keuangan.
- Menurut Accounting Principles Board, Akuntansi adalaah suatu kegiatan jasa yang fungsinya menyediakan informatif kuantitatif terutama yang bersifat keuangan tentang entitas ekonomi yang dimaksudkan agar berguna dalam mengambil keputusan ekonomi - membuat pilihan-pilihan nalar di antara berbagai alternatif tindakan.
- Menurut Dr.M.Gade, Akuntansi adalah ilmu pengetahuan terapan dan seni pencatatan yang dilakukan secara terus menerus menurut sistem tertentu, mengolah, dan menganalisis catatan tersebut sehingga dapat disusun suatu laporan keuangan sebagai pertanggungjawaban pimpinan perusahaan atau lembaga terhadap kinerjanya.
- Menurut Keputusan Menteri Keuangan RI (No.476 KMK 01 1991), Akuntansi adalah suatu proses pengumpulan, pencatatan, penganalisaan, peringkasan, pengklasifikasian, dan pelaporan transaksi keuangan dari suatu kesatuan ekonomi untuk menyediakan informasi keuangan bagi para pemakai laporan yang berguna untuk pengambilan keputusan.
- Menurut Sophar Lumbantoruan, AKuntansi adalah suatu alat yang dipakai sebagai bahasa bisnis. Informasi yang disampaikannya hanya dapat dipahami apabila mekanisme akuntansi telah dimengerti. Akuntansi dirancang sedemikian rupa agar transaksi yang tercatat diolah menjadi informasi yang berguna.
Akuntansi, Pengertian Akuntansi, Fungsi, dan Bidang Akuntansi, [online], (http://ilmuakuntansi.web.id/pengertian-akuntansi-fungsi-dan-bidang-akuntansi/ ,diakses tanggal 1 Oktober 2012)
Indahf, Pengertian dan Definisi Akuntansi, [online], (http://carapedia.com/pengertian_definisi_akuntansi_info2032.html ,diakses tanggal 1 Oktober 2012)
Komentar
Posting Komentar